TANGGAMUS — Semangat kolaborasi antara penegakan hukum dan pemberdayaan ekonomi rakyat kembali mengemuka di Bumi Begawi Jejama. Kunjungan kerja Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Lampung, Danang Suryo Wibowo, S.H., LL.M., ke Kabupaten Tanggamus, Selasa (28/10/2025), menjadi momentum penting penguatan sinergi antara Kejaksaan dan Pemerintah Daerah dalam membangun tata kelola pemerintahan yang bersih sekaligus mendorong UMKM agar naik kelas melalui program Koperasi Merah Putih.
Suasana hangat dan penuh semangat terpancar di Aula Islamic Centre Kota Agung saat Bupati Tanggamus, Drs. Moh. Saleh Asnawi, M.A., M.H., bersama Kajati Lampung membuka Seminar UMKM “Naik Kelas” dan Sarasehan Hukum Koperasi Merah Putih. Kehadiran ratusan pelaku UMKM, Kepala Pekon se-Kabupaten Tanggamus, serta jajaran Forkopimda menjadi bukti kuat bahwa sinergi antara aparat penegak hukum dan pemerintah daerah kini semakin konkret dalam mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam sambutannya, Bupati Saleh Asnawi menyampaikan apresiasi tinggi atas dukungan Kejaksaan dalam membangun sistem pemerintahan yang transparan dan berintegritas. Ia menegaskan bahwa kolaborasi lintas sektor sangat dibutuhkan untuk mengawal pengelolaan dana desa dan memperkuat ekonomi kerakyatan di tingkat akar rumput, sesuai dengan arahan Kajati Lampung yang menitikberatkan pada prinsip akuntabilitas dan kesejahteraan masyarakat.
Sementara itu, Kajati Lampung Danang Suryo Wibowo menegaskan bahwa Program Koperasi Merah Putih merupakan wujud nyata kehadiran Kejaksaan dalam mendukung pembangunan ekonomi berbasis rakyat. Menurutnya, koperasi ini menjadi solusi konkret untuk memutus ketergantungan masyarakat terhadap praktik pinjaman rentenir, memperpendek rantai distribusi ekonomi, dan menciptakan kesejahteraan di desa.
“Kejaksaan hadir bukan hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai mitra pembangunan. Melalui Koperasi Merah Putih dan dukungan kepada UMKM, kami ingin memastikan roda ekonomi rakyat berputar sehat dan berkeadilan,” tegas Danang disambut tepuk tangan peserta.
Sebagai bentuk nyata komitmen tersebut, Kajati Lampung bersama Bupati Tanggamus menyerahkan bantuan perlengkapan usaha kepada 16 pelaku UMKM serta 20 sertifikat halal bagi UKM Sahabat Adhyaksa yang merupakan mitra binaan Kejari Tanggamus.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi agenda kunjungan kerja, tetapi juga simbol kuat sinergi antara Kejaksaan dan Pemerintah Daerah dalam membangun ekonomi masyarakat yang mandiri, transparan, dan berkelanjutan di Kabupaten Tanggamus.
(Hayat)







































