BATU BARA — Dalam upaya mempererat silaturahmi dan meringankan beban ekonomi masyarakat, Kapolsek Medang Deras melaksanakan kegiatan Jumat Berkah di Kel. Pagurawan Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batu Bara. Jumat (30/01/2026).
Kegiatan sosial tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Medang Deras AKP A.H. Sagala, dengan mengusung tema Bersama Kita Ringankan Beban Sesama. Bantuan disalurkan kepada kaum dhuafa, warga yang membutuhkan.
Kegiatan rutin ini difokuskan pada penyaluran bantuan berupa paket sembako yang diberikan langsung kepada warga yang kurang mampu dan lanjut usia di wilayah hukum Polsek Medang Deras.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kehadiran jajaran kepolisian ini disambut hangat oleh Ibu Sabaria yang merasa terbantu dengan kepedulian aparat penegak hukum. Acara ini tidak hanya menjadi agenda internal kepolisian, tetapi juga wujud sinergi antara Polri dan masyarakat.
Kapolsek Medang Deras AKP A.H. Sagala menyampaikan bahwa kegiatan Jumat Berkah merupakan program rutin Polsek Medang Deras yang bertujuan mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat.
Menurutnya, kehadiran Polri tidak hanya sebatas menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga aktif dalam kegiatan sosial kemasyarakatan. Melalui kegiatan ini, kami ingin menumbuhkan rasa kebersamaan dan menunjukkan bahwa Polri selalu hadir untuk membantu masyarakat, tutup Kapolsek Medang Deras AKP A.H. Sagala. (Herman Pelangi).


































