Hari Pertama Kerja Usai Libur  Lebaran Pj Bupati Melakukan Sidak Beberapa Dinas

- Redaksi

Selasa, 16 April 2024 - 17:34 WIB

50568 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suka Makmue – Aceh : Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya, Provinsi Aceh, Fitriany Farhas, AP., S.Sos., M.Si melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah perangkat daerah pada hari pertama masuk kerja setelah libur Idul Fitri 1445 Hijriah/2024 Masehi.

“Sidak ini dilakukan untuk memastikan kelancaran pelayanan publik dan kehadiran Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Tenaga Harian lepas (THL) setelah libur panjang,” ujar Fitriany, Selasa, 16 April 2024.

Perangkat daerah pertama yang dikunjungi adalah kantor Camat Suka Makmue. Di sana, Pj Bupati Fitriany Farhas yang didampingi Kepala BKPSDM, Kadis Budparpora, Kepala DPMPTSP dan Kabag Prokopim Setdakab Nagan Raya mengecek kehadiran pegawai serta bersilaturahmi dengan para keuchik dalam Kecamatan Suka Makmue.

Baca Juga :  Beutong Ateuh Banggalang Nagan Raya Berduka : Anggota RAPI Salurkan Bantuan Masa Panik

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selanjutnya, Pj Bupati Fitriany Farhas mengunjungi beberapa kantor perangkat daerah lainnya, yaitu DPMPTSP, Dinas Sosial, Badan Kesbangpol, RSUD-SIM, dan kantor Camat Kuala.

“Saya melihat tingkat kehadiran ASN dan THL pada hari ini lumayan tinggi, hampir 90 persen dari beberapa instansi yang saya kunjungi,” kata Fitriany.

“Bagi ASN yang tidak hadir pada hari pertama masuk kerja ini, Pemkab Nagan Raya akan memberikan sanksi berupa pemotongan TPP sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” tegas Pj Bupati Fitriany Farhas.

Selain memeriksa kehadiran ASN dan THL, dalam sidak di RSUD Sultan Iskandar Muda (SIM), Pj Bupati Fitriany juga menanyakan ketersediaan obat kepada petugas dan meninjau sejumlah ruangan, diantaranya ruang poliklinik, ruang apotek serta gudang obat. Ia juga menyempatkan diri untuk menyapa para pasien yang sedang berobat dan menanyakan tentang pelayanan yang mereka terima.

Baca Juga :  Keuchik Gampong Blang Bintang Serahkan Dana Ketahanan Pangan Kepada Pengurus BUMG Sebasar Rp.146.000.000

“Saya ingin memastikan bahwa pelayanan di RSUD-SIM berjalan dengan lancar setelah libur Idul Fitri. Pasien harus mendapatkan pelayanan yang baik dan obat-obatan juga tersedia,” pungkasnya.

Untuk diketahui, kegiatan sidak tersebut terbagi menjadi tiga tim. Tim pertama dipimpin langsung Pj Bupati Fitriany Farhas, tim kedua dipimpin Sekda Ardimatha, sementara tim ketiga dipimpin oleh Asisten Administrasi Umum, B. Surya Bakti. ( red)

 

Berita Terkait

Minim Papan Proyek dan Akses Informasi, Pekerjaan Rutin Jalan Jabar Diduga Tak Akuntabel
Panen Raya Padi Sawah di Kecamatan Mardingding Indikator Keberhasilan Pemulihan Dan Penguatan Jaringan Irigasi Kawasan Terdampak Banjir
BPN KBB Serahkan 250 Sertipikat PTSL 2025 di Desa Mekar Jaya, Sekaligus Sosialisasikan Sertipikat Elektronik
Ribuan ASN Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo Ikuti Apel Gabungan
Gerak Cepat: Sat Reskrim Polres Nagan Raya Berhasil Amankan Pelaku Judi Online Jenis Slot
Tim Terpadu Nagan Raya Periksa PT KIM Terkait Perizinan. HGU Dan Plasma
Batalyon C Pelopor Gelar Sertijab Danki dan Perwira Jajaran.
Pemkab Nagan Raya Umumkan Hasil Seleksi Bantuan Biaya Pendidikan Mahasiswa Berprestasi dan Santri Tahun 2026

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 20:38 WIB

LSM LIRA Ungkap Dugaan Pelanggaran oleh Kasat Narkoba dalam Penanganan Bandar di Medan

Rabu, 7 Januari 2026 - 20:23 WIB

Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Aceh mengerahkan 70 Relawan untuk membersihkan SMPN 5 Karang Baru Aceh Tamiang

Selasa, 6 Januari 2026 - 21:04 WIB

Ketum PPA Desak Presiden Ringankan Tagihan PDAM dan PLN bagi Korban Banjir di Aceh

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:58 WIB

Aliansi Pers Akan Kawal Rehab Rekon Pasca Banjir Aceh, Sediakan Layanan Keluhan

Selasa, 6 Januari 2026 - 12:15 WIB

Hasil Evaluasi APBA 2026 dari Kemendagri Diterima, TAPA Segera Kaji dan Laporkan ke Gubernur

Rabu, 31 Desember 2025 - 19:23 WIB

Dari Dapil Ke Senayan : Kisah Jamaluddin Idham Mengawal Harapan Rakyat Selama 365 Hari

Selasa, 30 Desember 2025 - 16:55 WIB

Ketua DPRK Banda Aceh Bantu Petani Cabai Aceh Tengah

Jumat, 26 Desember 2025 - 13:22 WIB

Sekjen DPW Fanst Respon Aceh Desak Kapolda Bentuk Tim Lapangan Tangani Kayu Gelondongan Pascabanjir

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polisi Bongkar Jual Beli Satwa Dilindungi di Riau, Owa Dijual Rp 10 Juta

Sabtu, 24 Jan 2026 - 00:17 WIB