JAKARTA | Terkadi kontak tembak antara Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di daerah Intan Jaya dengan personel Polsek dan Koramil Homeyo, Papua Tengah.
Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ignatius Benny Ady Prabowo menjelaskan kronologinya berawal ketika melakukan pertemuan dengan masyarakat berkenaan hilangnya senjata api milik anggota Polsek yang diduga dicuri oleh KKB.
“Saat mengadakan pertemuan, tiba-tiba terdengar rentetan tembakan ke arah Polsek maupun Koramil Homeyo. Sehingga anggota Polsek dan Koramil bertahan dan melakukan tembakan balasan,” tutur Benny dalam keterangannya, Senin (17/07/2023).
Benny melanjutkan telah terjadi kontak tembak terjadi kurang lebih 2 jam, dan KKB diduga bergeser ke Kampung Bilai.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden ini di kedua belah pihak.
“Dalam aksi kontak tembak tersebut tidak ada korban jiwa baik dari aparat TNI-Polri maupun dari KKB,” pungkasnya. (PMJ)