Usai Shalat Insya Pj Bupati Resmi Melantik 5 Anggota KIP Nagan Raya

Redaksi

- Redaksi

Senin, 22 April 2024 - 17:24 WIB

50144 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suka Makmue -Aceh : Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya Fitriany Farhas, AP., S.Sos.,M.Si secara resmi melantik dan mengambil sumpah lima Anggota Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Nagan Raya Provinsi Aceh Periode 2024-2029.

Pelantikan tersebut berlangsung di Anjungan Pendopo Bupati, Kompleks Perkantoran Suka Makmue, Kabupaten setempat Senin (22/4/2024) malam.

Adapun lima Anggota KIP yang dilantik sesuai Keputusan Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia dengan Nomor : 417 Tahun 2024 yaitu Adam Sani, Danda Runtala, Faisal A Qubsy, Juni Safriadi dan Tantawi Usman.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

 

Fitriyani Farhas.AP.S.Sos.M.SI Pj.Bupati Nagan Raya Resmi Lantik 5 Anggota Komisioner KIP Di Anjungan Pendopo Bupati
Fitriyani Farhas.AP.S.Sos.M.SI Pj.Bupati Nagan Raya Resmi Lantik 5 Anggota Komisioner KIP Di Anjungan Pendopo Bupati

Dalam sambutannya, Pj Bupati Fitriany berharap agar para Anggota KIP Nagan Raya untuk tetap memegang prinsip transparansi dan integritas dalam melaksanakan tugas dan menyelesaikan tahapan-tahapan Pilkada kedepan sesuai jadwal.

Baca Juga :  Soft Launching MPP Nagan Raya Direncanakan Pada Desember 2024.

“Bekerjasamalah dengan baik dalam koridor regulasi yang telah ditetapkan, saling berkoordinasi baik internal maupun eksternal, karena tanpa ada kerja sama yang baik tidak akan mendapat hasil yang maksimal,” ucapnya.

Fitriyani Farhas Pj Bupati satu satunya perempuan pertama di Provinsi Aceh itu menambahkan, sesuai dengan dinamika dan tuntutan masyarakat, Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) bertujuan untuk memilih kepala daerah agar terbentuk pemerintahan yang demokratis, kuat dan memperoleh dukungan masyarakat.

Baca Juga :  Pemkab Nagan Raya Serahkan Dana Hibah Untuk Pengamanan Pilkada Tahun 2024 Senilai Rp.4.5. M

“Tugas dan tanggung jawab anggota KIP sangatlah besar, bukan hanya kepada negara tetapi juga kepada Allah Yang Maha Kuasa,” kata Fitriany.

Selain itu, KIP juga harus mampu menjawab harapan masyarakat yang menginginkan penyelenggaraan Pilkada yang berkualitas, bermartabat serta dapat dipertanggungjawabkan atas kinerjanya.

“Saya juga meminta agar seluruh Anggota KIP dapat menjaga netralitas sebagai penyelenggara. Mudah-mudahan Pilkada Nagan Raya berjalan aman dan lancar,” harap Pj Bupati Fitriany.

Usai acara pelantikan, Pj Bupati Fitriany Farhas bersama tamu undangan lainnya menyampaikan ucapan selamat kepada para Anggota KIP yang baru dilantik.(red)

Berita Terkait

Helmi Hamdan. ST Antar Siswa SMKN 1 Nagan Raya Belajar Praktis Dunia Industri Ke PT. BEL.
Sekda Nagan Raya Ir. H.Ardimartha Tekankan Para ASN Kedisiplinan dan Dukung Visi – Misi TRK-Sayang
DPMGP4 Nagan Raya Gelar Rakor Persiapan VLH Dan Evaluasi KLA 2024
Raja Sayang Wakil Bupati Nagan Raya Resmi Buka Musrenbang RKPK Nagan Raya Tahun 2026
Pemkab Nagan Raya Salurkan Bantuan Untuk Korban Kebakaran.
TRK Bupati Nagan Raya Kunker Di Kecamatan Beutong Ateuh Banggalang.
Panen Raya Padi Serentak TRK Bupati Nagan Raya Potong Padi Mengunakan Combat.
Bupati Nagan Raya Gelar Open House Idul Fitri 1446 Hijriah Di Anjungan Pendopo

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 19:55 WIB

Tingkatkan Kebersihan Lingkungan ASN Kabupaten Karo Laksanakan Gotong Royong

Kamis, 17 April 2025 - 18:02 WIB

Mendukung Ketahanan Pangan Wabup Karo : Dengan Kerja Kolaboratif Kita Optimis Dapat Mewujudkan Swasembada Pangan

Kamis, 17 April 2025 - 12:39 WIB

Sekda Nagan Raya Ir. H.Ardimartha Tekankan Para ASN Kedisiplinan dan Dukung Visi – Misi TRK-Sayang

Kamis, 17 April 2025 - 05:28 WIB

Asisten Administrasi Umum Setda Kab.Karo Terima Audiensi Kepala Perwakilan Kemenduk Bangga/BKKBN Prov. Sumatera Utara

Rabu, 16 April 2025 - 20:15 WIB

Dinas Kominfo Kab. Karo Laksanakan Pembinaan Statistik Sektoral di Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kab. Karo

Rabu, 16 April 2025 - 19:43 WIB

DPMGP4 Nagan Raya Gelar Rakor Persiapan VLH Dan Evaluasi KLA 2024

Rabu, 16 April 2025 - 19:29 WIB

Raja Sayang Wakil Bupati Nagan Raya Resmi Buka Musrenbang RKPK Nagan Raya Tahun 2026

Senin, 14 April 2025 - 23:15 WIB

Demi Perdamaian Dunia, Polri Gelar Latihan Satgas FPU 7 MINUSCA

Berita Terbaru

BANDAR LAMPUNG

Dawam Raharjo Mantan Bupati Lampung Timur Di Tahan Kejati Lampung

Jumat, 18 Apr 2025 - 07:36 WIB