Polres Simalungun Lakukan Home Visit kepada Penyandang Disabilitas dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-78

Waspada Indonesia

- Redaksi

Kamis, 20 Juni 2024 - 11:25 WIB

50176 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Simalungun – Pada Kamis, 20 Juni 2024, Polres Simalungun melaksanakan kegiatan Bakti Kesehatan dengan Home Visit (kunjungan rumah) kepada masyarakat penyandang disabilitas dalam rangka Peringatan Hari Bhayangkara ke-78. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Simalungun AKBP Choky Sentosa Meliala, S.I.K., S.H., M.H., yang berlangsung mulai pukul 14.00 WIB di kediaman masyarakat penyandang disabilitas, Jln. Haji Ulakma Sinaga, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun.

Home Visit kali ini menyasar rumah Bapak Salohot Siregar, seorang warga berusia 56 tahun yang menderita kelumpuhan sejak lahir. Bapak Salohot tinggal di Jln. Haji Ulakma Sinaga No. 33, Nagori Pamatang Simalungun, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun.

Dalam kunjungan tersebut, Kapolres Simalungun bersama tim memberikan bantuan berupa kursi roda dan paket sembako kepada Bapak Salohot Siregar. Bantuan tersebut diterima secara langsung oleh Bapak Salohot bersama unsur tiga pilar Nagori Pamatang Simalungun.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka tema HUT Polri ke-78, yaitu “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan menuju Indonesia Emas”. Kapolres Simalungun dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat yang membutuhkan, khususnya penyandang disabilitas.

Baca Juga :  Patroli Gabungan Skala Besar di Simalungun: Polri, TNI, dan Pemkab Satukan Langkah Wujudkan Situasi Kondusif

“Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat membantu meringankan beban Bapak Salohot Siregar dan keluarganya. Polri tidak hanya berfokus pada penegakan hukum, tetapi juga peduli terhadap kesejahteraan masyarakat,” ujar AKBP Choky Sentosa Meliala.

Ketua Bhayangkari Cabang Simalungun, Ny. Rina Choky Meliala, menambahkan bahwa partisipasi aktif Bhayangkari dalam kegiatan sosial ini menunjukkan komitmen mereka untuk selalu mendukung program-program kemanusiaan yang diinisiasi oleh Polri.

Dengan adanya kegiatan Bakti Kesehatan ini, diharapkan masyarakat dapat merasakan kehadiran Polri yang tidak hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Kegiatan ini diharapkan dapat menginspirasi lebih banyak pihak untuk peduli dan membantu mereka yang membutuhkan, sehingga tercipta masyarakat yang inklusif dan berkelanjutan menuju Indonesia Emas.

Baca Juga :  Polsek Bosar Maligas Sukseskan Pembagian Bendera Merah Putih, Wujud Profesionalisme Polri Jelang HUT RI Ke-80

Hadir dalam kegiatan ini antara lain Ketua Bhayangkari Cabang Simalungun Ny. Rina Choky Meliala, Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Simalungun Ny. Risma Hendri Situmorang beserta pengurus Bhayangkari Simalungun, Kapolsek Bangun IPTU Erson Siahaan, Kasat Binmas Polres Simalungun AKP Hengky B. Siahaan, S.H., Kasat Intel Polres Simalungun IPTU Teguh Raya Sianturi, S.H., Kasat Lantas Polres Simalungun IPTU Jonni F. H. Sinaga, S.H., Paurkes Polres Simalungun dr. Siro Venesia Banjarnaor, Pangulu Nagori Pamatang Simalungun Bapak Martua Manik, Bhabinkamtibmas Polsek Bangun Bripka Lambas Simamora, Bhabinsa Pamatang Simalungun Sertu I. Rumahorbo, serta personel Polres Simalungun.

Acara ditutup dengan ucapan terima kasih dari keluarga Bapak Salohot Siregar kepada seluruh pihak yang telah memberikan bantuan. “Kami sangat berterima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan. Semoga kebaikan ini dibalas dengan berkah yang melimpah,” ucap Bapak Salohot dengan haru.(joe)

#Humas_Polres_Simalungun

Berita Terkait

Ikuti Panen Raya, Kapolres Simalungun Semangati Warga Lapas: “Jadikan Pengalaman Ini Bekal Kembali ke Masyarakat”
Pidsus Sat Reskrim Polres Simalungun Beraksi Cepat, Usut Tambang Pasir Ilegal di Sungai Bah Bolon
Jatanras Sat Reskrim Polres Simalungun Kembali Beraksi, Ringkus 5 Bandit Pencuri TBS di PTPN-4
Kanit Gakkum Baru Polres Simalungun Tunjukkan Aksi Cepat Tangani Laka Lantas Mematikan
Bandar Sabu Licin di Simalungun Akhirnya Tertangkap, Empat Tersangka Diamankan
Jaringan Narkoba Antar-Kabupaten Terbongkar, Sat Narkoba Simalungun Amankan Tiga Tersangka
Aksi Cemerlang Sat Narkoba Polres Simalungun: Gerebek Rumah Bandar dan Amankan Barang Bukti 6,27 Gram Sabu
Kapolda Sumut Resmikan SPPG Polres Simalungun, Tekankan Pentingnya “Security Food” untuk Jaminan Makanan Berkualitas

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 20:38 WIB

LSM LIRA Ungkap Dugaan Pelanggaran oleh Kasat Narkoba dalam Penanganan Bandar di Medan

Rabu, 7 Januari 2026 - 20:23 WIB

Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Aceh mengerahkan 70 Relawan untuk membersihkan SMPN 5 Karang Baru Aceh Tamiang

Selasa, 6 Januari 2026 - 21:04 WIB

Ketum PPA Desak Presiden Ringankan Tagihan PDAM dan PLN bagi Korban Banjir di Aceh

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:58 WIB

Aliansi Pers Akan Kawal Rehab Rekon Pasca Banjir Aceh, Sediakan Layanan Keluhan

Selasa, 6 Januari 2026 - 12:15 WIB

Hasil Evaluasi APBA 2026 dari Kemendagri Diterima, TAPA Segera Kaji dan Laporkan ke Gubernur

Rabu, 31 Desember 2025 - 19:23 WIB

Dari Dapil Ke Senayan : Kisah Jamaluddin Idham Mengawal Harapan Rakyat Selama 365 Hari

Selasa, 30 Desember 2025 - 16:55 WIB

Ketua DPRK Banda Aceh Bantu Petani Cabai Aceh Tengah

Jumat, 26 Desember 2025 - 13:22 WIB

Sekjen DPW Fanst Respon Aceh Desak Kapolda Bentuk Tim Lapangan Tangani Kayu Gelondongan Pascabanjir

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polisi Bongkar Jual Beli Satwa Dilindungi di Riau, Owa Dijual Rp 10 Juta

Sabtu, 24 Jan 2026 - 00:17 WIB