Satpam Gada Pratama Angkatan II 2025 Resmi Lulus, Polda Lampung Tekankan Profesionalisme

hayat

- Redaksi

Kamis, 6 Februari 2025 - 07:34 WIB

50355 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

LAMPUNG – Polda Lampung melalui Direktorat Binmas menutup Pendidikan dan Pelatihan Dasar (Diklatsar) Satpam Gada Pratama Angkatan II Tahun Ajaran 2025.

Upacara penutupan yang digelar di Camp 91, Kemiling, Bandar Lampung, Rabu (5/2/2025), dipimpin langsung oleh Dirbinmas Polda Lampung, Kombes Pol V. Thirdy Hadmiarso, S.I.K., M.A.P.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pelatihan ini terselenggara atas kerja sama antara Ditbinmas Polda Lampung dengan PT. PKSS.

Dalam amanatnya, Kombes Thirdy menekankan bahwa anggota Satpam memiliki tugas mulia sebagai kepanjangan tangan kepolisian dalam menjaga keamanan di lingkungan kerja masing-masing.

Ia berpesan agar seluruh peserta terus mengingat ilmu yang telah diperoleh selama pelatihan guna menghindari kesalahan dalam bertindak di lapangan.

Baca Juga :  LSM TRINUSA DPD Provinsi Lampung Desak Transparansi Anggaran di BBWS, Soroti Dugaan Korupsi di Bidang OP SDA 2

Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Yuni Iswandari Yuyun, menegaskan pentingnya peran Satpam sebagai garda terdepan dalam menciptakan lingkungan kerja yang aman dan kondusif.

“Sebagai pengemban fungsi kepolisian terbatas, Satpam harus mampu bertindak profesional, memahami prosedur keamanan, dan sigap dalam menghadapi potensi gangguan,” ujarnya.

Ia juga mengapresiasi dedikasi para peserta yang telah menyelesaikan pelatihan dengan baik.

“Diklatsar ini bukan sekadar pelatihan formal, tetapi juga pembekalan mental dan keterampilan yang akan menjadi modal utama dalam melaksanakan tugas di lapangan,” kata Yuyun.

Baca Juga :  Arsaka, Siswa SD Al-Kautsar Raih Medali Perak Kejurda Karate

Lebih lanjut, ia berharap para lulusan Gada Pratama ini dapat menjadi mitra kepolisian yang andal dalam menjaga keamanan di berbagai sektor.

“Kami mengingatkan agar selalu menjunjung tinggi kode etik profesi, mengedepankan pelayanan yang humanis, serta tetap berkoordinasi dengan kepolisian jika menemui permasalahan keamanan,” tambahnya.

Polda Lampung berkomitmen untuk terus mendukung peningkatan kualitas dan kompetensi Satpam di wilayah Lampung.

“Kami akan terus mengawal standar pelatihan ini agar Satpam semakin profesional dan dapat berkontribusi dalam menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat,” pungkasnya.

Berita Terkait

Sertijab Kepala Kejaksaan Negeri Pringsewu Digelar di Kejaksaan Tinggi Lampung
Pemprov Lampung Dorong Peran Jasaboga Perkuat Gizi, Pariwisata, dan Ekonomi Daerah
LSM Trinusa Desak BPK RI Wilayah Lampung Audit Menyeluruh Kegiatan Anggaran Tahun 2025 Sekretariat DPRD Bandar Lampung
SPBU 243.511 37 di Bandar Lampung Diduga Jual BBM Subsidi ke Mafia Pengecoran, Warga Geram
Putusan Pengadilan Tegaskan Keberhasilan Penuntutan Kejari Pringsewu dalam Perkara Korupsi KUR dan KUPEDES
Peresmian Kantor IWANI Kotamadya Bandar Lampung, Perkuat Peran Perempuan Nusantara
LSM TRINUSA DPD PROVINSI LAMPUNG SOROTI PELANGGARAN PROSEDUR PADA PERESMIAN EMBUNG KEMILING
LSM TRINUSA DPD PROVINSI LAMPUNG DESAK EVALUASI MENDALAM RENCANA PINJAMAN RP. 1 TRILIUN PEMPROV LAMPUNG

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 19:11 WIB

Protes Warga Desa Lawe Beringin Horas Meningkat, Kejaksaan Didesak Bertindak Tegas Terkait Kasus Dana Publik

Kamis, 22 Januari 2026 - 07:17 WIB

DPRK Aceh Tenggara Akan Panggil BPBD Terkait Dugaan Penumpukan Logistik Bantuan

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:58 WIB

Kapolda Aceh Serahkan 300 Kasur untuk Korban Banjir Bandang di Ketambe

Senin, 19 Januari 2026 - 21:59 WIB

Menanti Taji APH di Aceh Tenggara: Antara Anggaran “Hantu” dan Pembiaran Sistematis

Minggu, 18 Januari 2026 - 23:29 WIB

Respons Cepat Dinsos Agara: Nasi Bungkus untuk Korban Kebakaran Strak Pisang

Sabtu, 17 Januari 2026 - 23:02 WIB

Wakil Bupati Ajak Masyarakat Jadikan Isra Mi’raj Sebagai Momentum Memperkuat Iman dan Kepedulian Sosial

Sabtu, 17 Januari 2026 - 22:57 WIB

STKIP Usman Safri Kutacane Wisuda 87 Mahasiswa, Pemkab Apresiasi Kontribusi Dunia Pendidikan bagi Pembangunan Daerah

Sabtu, 17 Januari 2026 - 22:39 WIB

Bau Anyir Dana Bencana: LSM KALIBER Mendesak Polda Aceh Audit Total BPBD Aceh Tenggara!

Berita Terbaru