Respon Cepat Laporan Warga, Polsek Bilah Hilir Gerebek Sarang Narkoba di Desa Sei Tampang.

REDAKSI LABUAHANBATU RAYA

- Redaksi

Jumat, 3 Oktober 2025 - 12:37 WIB

50275 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LABUHANBATU – Waspada Indonesia | Pada Kamis sore 2 Oktober 2025 sekira pukul 16.00 Wib, personil Polsek Bilah Hilir yang dipimpin langsung Kapolsek Bilah Hilir AKP. Andita Sitepu SH., MH., bersama personil dan Kepala Dusun melaksanakan giat patroli dan Gerebek Sarang Narkoba (GSN) di Dusun Sei Tampang, Desa Sei Tampang, Kecamatan Bilah Hilir Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara.

Langkah ini dilakukan sebagai respons atas laporan keresahan masyarakat terkait adanya dugaan tempat yang dijadikan lokasi transaksi dan mengkonsumsi Narkoba yang disebut-sebut di areal rumah saudara HR tepatnya⁠ di Dusun Sei Tampang.

Hasil dalam operasi, personil tidak menemukan saudara HR dirumahnya dan barang bukti yang ada kaitannya dengan tindak pidana narkotika.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kepala Dusun Sei Tampang M. Jupri Lubis saat dikonfirmasi awak media ini mengucapkan terimakasih serta apresiasi kepada Polres Labuhanbatu dan Polsek Bilah Hilir yang telah cepat menindak lanjuti laporan masyarakat.

“Terimakasih kami kepada bapak pihak kepolisian yang sudah cepat respon atas laporan dan keresahan warga Sei Tampang, kami juga berharap kedepannya, setiap laporan masyarakat yang bisa dipertanggungjawabkan bisa direspon terus oleh aparat supaya tidak ada lagi keresahan warga,” sebut Kepala Dusun Sei Tampang, Jumat (03/10/2025).

Kepala Dusun Sei Tampang juga menjelaskan, bahwa saudara HR tersebut sudah beberapa bulan belakangan ini tidak pernah terlihat dirumahnya dan berjumpa dengan saudara HR, sebab rumah Kepala Dusun bertetangga dekat dengan saudara HR.

Menurut keterangan keluarga dan Kepala Dusun, saudara HR tidak berada dirumahnya dan sudah berdomisili di Rantauprapat selama kurun waktu kurang lebih 3 bulan, karena sedang ada permasalah dengan istri dan keluarganya.

Kapolsek Bilah Hilir AKP. Andita Sitepu SH., MH., menegaskan bahwa Polsek Bilah Hilir tidak akan memberi ruang bagi peredaran maupun penyalahgunaan narkoba di wilayah hukumnya. Narkoba adalah musuh bersama, kepolisian akan terus bergerak melakukan penindakan, tidak hanya kepada pelaku, tetapi juga menutup ruang gerak para pengguna dengan menindak tegas lokasi-lokasi yang dijadikan sarang Narkoba. 

“Saya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berani melapor bila mengetahui adanya aktivitas serupa. Hanya dengan kebersamaan, kita bisa menyelamatkan generasi dari bahaya narkoba,” ujar Kapolsek.

Giat Patroli dan Gerebek Sarang Narkoba ini sekaligus menjadi bukti bahwa Polsek Bilah Hilir hadir sebagai pelindung masyarakat, memastikan keresahan warga direspons cepat, serta menjaga keamanan dan ketertiban agar wilayah hukum Polsek Bilah Hilir tetap kondusif.(*)

Baca Juga :  Denpom I/5 Medan Buktikan Komitmen Anti-Narkoba, Tak Ada Oknum TNI Terlibat Dalam Peredaran Narkoba di Mangkubumi

Berita Terkait

Pemerintahan Desa Bersama Polsek Bilah Hilir Gerebek Sarang Narkoba di Dusun Pekan Sennah.
Dua Tersangka Narkoba Diamankan Team Unit Reskrim Polsek Bilah Hilir.
Oknum Kades di Bilah Hilir Diduga Aniaya dan Hina Seorang Karyawan Perusahaan PT. Socfindo. 
Malam Hari, Personil Unit Reskrim Polsek Bilah Hilir Gerebek Sarang Narkoba di Lingkungan Sei Bomban Kelurahan Negeri Lama.
Kapolri Percayakan Jabatan Dir Krimsus Polda Sumsel Kepada Kombes Pol Doni Satrya Sembiring SH,SIK,M.Si
Dapat Narkoba Dari Dayu, Andi di Sei Kasih Diciduk Personil Unit Reskrim Polsek Bilah Hilir Saat Menunggu Pembeli di Balik Pohon Pisang.
Pemerintahan Desa Negerilama Sebarang dan Masyarakat Serahkan Bantuan ke Posko Peduli Langkat dan Aceh.
PW HIMMAH SUMUT Dukung Sikap Tegas Maruli Siahaan: “Fokus pada Hukum Adalah Sikap Negarawan”

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 10:35 WIB

Pria 27 Tahun Ditemukan Tewas Gantung Diri di Rumah Desa Pasar Lapan Kecamatan Air Putih, Polsek Indrapura Olah TKP

Minggu, 11 Januari 2026 - 08:19 WIB

Seorang Pemuda Desa Nanas Siam Wan Fahri, Mengucapkan Terimakasi Kepada Kapolres Batu Bara dan Kapolsek Medang Deras Atas Bantuan Perbaikan Jalan Yang Terputus Akibat Banjir

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:07 WIB

Kanit Reskrim Polsek Medang Deras Galar Patroli Malam Antisipasi 3C dan Gangguan Kamtibmas Lainnya

Jumat, 9 Januari 2026 - 21:54 WIB

Beraksi di Waktu Siang, Maling Elpiji 3 Kg di Desa Titi Payung Tertangkap Basah Oleh Masyarakat

Jumat, 9 Januari 2026 - 01:04 WIB

Warga Kabupaten Simalungun Tewas Terlindas Truk di Depan PKS Sei Suka Kabupaten Batu Bara

Kamis, 8 Januari 2026 - 19:48 WIB

Terkait Rehab 2 Pos Lantas Mendahului Kontrak, Ini Kata Ketua DPRD Batu Bara Safi’i

Rabu, 7 Januari 2026 - 17:47 WIB

Kapolres Batu Bara dan Bupati Batu Bara Hadiri Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan Nasional Bersama Presiden RI Secara Virtual

Rabu, 7 Januari 2026 - 14:49 WIB

Komisi IV DPRD Batu Bara Minta Inspektorat Periksa Dugaan Kejanggalan Dua Proyek Pos Lantas

Berita Terbaru