Efliyanto Kadishub Gelar Diskusi Para Pekerja Ojek Online. Nagan Raya

Redaksi

- Redaksi

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 05:57 WIB

50130 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suka Makmue : Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Nagan Raya, Provinsi Aceh menggelar pertemuan dengan para pelaku ojek online lokal untuk membahas pengembangan layanan transportasi online di wilayah ini.

Acara tersebut dihadiri oleh tiga layanan ojek online yang telah beroperasi di Kabupaten Nagan Raya, antara lain Nagojek, Bagah Jek Delivery, dan Eka Ojek Muslimah.

Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kabupaten Nagan Raya, Efliyanto, S.E., M.M., mengatakan bahwa dalam pertemuan tersebut, terungkap beberapa kendala yang dihadapi para pelaku ojek online, seperti kurangnya promosi, minat masyarakat yang masih rendah, dan perlu adanya dorongan dari pemerintah untuk memfasilitasi.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga :  Pemkab Nagan Raya Berkomitmen Upaya Percepatan Penurunan Angka Stunting.

“Jumlah tenaga kerja atau drivernya juga sangat minim karena sepinya orderan dari masyarakat. Namun, para pemilik masih bertahan karena ada pelanggan setia yang menggunakan jasa online, baik untuk pengantaran barang dari Meulaboh ke Nagan Raya maupun sebaliknya,” ujar Kadishub Efliyanto di Suka Makmue, Sabtu 26 Oktober 2024.

Kadishub Efliyanto mengungkapkan bahwa saat ini, terdapat tiga usaha ojek online di Nagan Raya, yaitu: Nagojek dengan nomor admin 0823-6369-7110, Bagah Jek Delivery dengan nomor admin 0812-6426-0000 serta Eka Ojek Muslimah dengan nomor admin 0823-1290-3539.

“Nagojek dan Bagah Jek Delivery melayani pengangkutan barang dengan rute Nagan Raya – Meulaboh, sementara Eka Ojek Muslimah melayani pengantaran barang dari Meulaboh ke Nagan Raya,” ungkap Kadishub.

Baca Juga :  Modus Penipuan Oknum Mencantumkan Nama Kejari Dan Kasi Intel Kejaksaan Nagan Raya

Secara terpisah, Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya, Dr. Iskandar, AP menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada anak-anak muda yang telah menciptakan lapangan kerja sendiri dengan menginisiasi ojek online di Nagan Raya.

“Dengan memanfaatkan aplikasi WhatsApp, mereka telah memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam hal pengiriman barang dan berkontribusi pada peningkatan perekonomian keluarga,” kata Pj Bupati.

“Saya mengajak seluruh ASN untuk memanfaatkan layanan ojek online dan kepada pihak perhotelan, agar ikut membantu mempromosikan layanan ini kepada tamu hotel,” imbuhnya. (red)

Berita Terkait

Kunker Direktur Serealia, Ditjen Tanaman Pangan, Kementerian Pertanian RI Ke Kab Karo Diterima Wakil Bupati Karo
Bupati Nagan Raya Gelar Open House Idul Fitri 1446 Hijriah Di Anjungan Pendopo
Jelang Hari Raya Idul Fitri 1446.H Bupati Nagan Raya Tinjau POS Pengamanan
Dihadiri Bupati Karo Tim Penggerak PKK Kab.karo tahun 2025 Dilantik Langsung Oleh Ketua Tim Pembina PKK Kab. Karo Nyonya Roswitha Antonius Ginting
TRK Bupati Nagan Raya Perintahkan Dinas Terkait Irigasi Lung Tiga Di Seunagan Timur
PMI Nagan Raya Gelar Buka Puasa Bersama Dan Santunan Puluhan Anak Yatim
Detik Detik Hari Raya Idul Fitri Kades Peulekung Berikan Santunan Anak Yatim.
Pelantikan DPK IKAPTK Kabupaten Karo Periode 2025-2030 Dihadiri Wakil Bupati Karo

Berita Terkait

Minggu, 6 April 2025 - 09:24 WIB

Ketua IWO-I KBB: Media Harus Jadi Mitra Strategis Pemerintah, Junjung Etika dan Profesionalisme

Kamis, 3 April 2025 - 14:54 WIB

Sensasi Liburan Mewah di Cahaya Villa: Surga Relaksasi dengan Kolam Renang Air Hangat!

Selasa, 1 April 2025 - 14:25 WIB

Senin, 31 Maret 2025 - 08:00 WIB

Minal aidil wal faidzin, mohon maaf lahir dan bathin, _Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1446 H/2025 M_

Senin, 31 Maret 2025 - 01:56 WIB

Malam Takbiran, Warga Binaan Lapas Perempuan Medan Kumandangkan Takbir Bersama

Minggu, 30 Maret 2025 - 13:11 WIB

Wakil Bupati Karo : Kerja Tahun Momentum Mempererat Persaudaraan Serta Menjaga Tradisi Leluhur tetap Lestari

Minggu, 30 Maret 2025 - 01:07 WIB

Dirlantas Dampingi Kapolda Riau Tinjau Pospam di Siak & Pelalawan, Irjen Herry: “Pelayanan Kepada Masyarakat Harus Magnum Opus”

Sabtu, 29 Maret 2025 - 12:08 WIB

Tinjau Kawasan Pengembalaan Nodi dan Lahan Pertanian Terdampak Banjir Wakil Bupati Karo Tekankan Pengoptimalan Penggunaan Area Pengembalaan

Berita Terbaru