Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Karo Dihadiri Bupati dan Wakil Bupati Karo

Umum Natanael S Milala

- Redaksi

Selasa, 4 Maret 2025 - 08:27 WIB

50274 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanah Karo || Waspada Indonesia

Diadakan di gedung DPRD Kabupaten Karo Jalan Veteran No. 14 Kabanjahe, Senin, (03/03/25). Bupati dan Wakil Bupati Karo hadiri rapat paripurna istimewa DPRD Kabupaten Karo

Dalam pidatonya Bupati Karo, Brigjen Pol (Purn) Dr. dr. Antonius Ginting, Sp. OG, M. Kes menyebutkan bahwa Bupati dan Wakil Bupati Karo telah diangkat sumpah pada tanggal 20 Februari 2025 di Jakarta oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto sebagai Bupati dan Wakil Bupati Karo periode 2025-2030.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kesempatan ini Bupati Karo juga menyampaikan bahwa hari ini merupakan hari yang bersejarah dan merupakan suatu kehormatan mendapat kesempatan untuk pertama kalinya memberikan pidato di gedung DPRD Kabupaten Karo sebagai Bupati Karo yang baru saja dilantik bersama Wakil Bupati Karo Komando Tarigan, S. P.

“Selaku Bupati dan Wakil Bupati Karo kami bertekat penuh akan menjalankan amanat dengan sungguh- sungguh dan dengan hati yang tulus, dan kami mohon dukungan semua pihak khususnya DPRD Kab. Karo agar kami dapat menjalankan roda pemerintahan ini dengan baik sehingga tujuan kita bersama yaitu kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat Kab. Karo dapat terwujud” ucap Bupati Karo.

Baca Juga :  Ribuan Penonton Saksikan Aksi Menegangkan Pembalap Jetski Kelas Dunia Dalam Kejuaraan Aquabike Jetski Dunia 2024

Bupati Karo juga menyebutkan visi dalam menjalankan roda pemerintahan yaitu “Mewujudkan Karo Beriman, Karo Berbudaya, Karo Modren, Karo Unggul, dan Karo Sejahtera Menuju Indonesia Emas”.
Dan akan dijalankan dengan 9 misi yaitu:
1. Mewujudkan roda pemerintahan yang profesional, bersih, efektif dan efisien untuk meningkatkan pelayanan publik.
2. Meningkatkan pembangunan rohani masyarakat melalui kehidupan beragama yang toleran serta menguatkan pelestarian budaya dan kerifan lokal.
3. Meningkatkan layanan kesehatan yang berkualitas dan terintegrasi.
4. Meningkatkan kesejahteraan masyarakat, melalui pengembangan potensi sumber daya alam berbasis pertanian, dan pariwisata.
5. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang intelektual, kreatif, inovatif dan berdaya saing melalui adanya sekolah unggulan dan rumah pelatihan karo sehingga menciptakan masyarakat karo yang berprestasi baik di bidang akademik dan non akademik.
6. Meningkatkan lapangan pekerjaan yang berkualitas melalui memperkuat UMKM, mendorong kewirausahaan, industri kreatif serta sentra produksi memanfaatkan potensi pertanian, dan pariwisata.
7. Meningkatkan pembangunan infrastruktur yang berkualitas.
8. Meningkatkan pemanfaatan teknologi inovasi digital mempercepat Pembangunan Daerah.
9. Mendukung dan menyelaraskan program nasional dan provinsi kedaerah untuk mencapai cita-cita bangsa menjadi Indonesia emas.

Baca Juga :  Para Anggota DPRK Kota Sabang Kunker Ke Nangro Giok 

Bupati Karo juga menyampaikan sejalan dengan hal tersebut diatas kami akan menyelaraskan dengan kebijakan yang akan ditetapkan oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Utara dan tidak berhenti disitu penyelarasan juga akan sampai ke pemerintahan desa agar seluruh elemen pemerintahan yang ada di Kabupaten Karo selaras dalam mencapai karo unggul dan karo sejahtera.

( Nathan 366 )

Berita Terkait

Ketua Umum BPD HIPMI Sumut, Ade Jona Prasetyo, Secara Resmi Melantik Pengurus BPC HIPMI Karo Masa Bakti 2025-2028
Pelantikan DPK IKAPTK Kabupaten Karo Periode 2025-2030 Dihadiri Wakil Bupati Karo
Bupati Karo Serahkan Laporan Keuangan Unaudited Pemerintah Daerah Tahun 2024 ke BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Utara
Relokasi Pool Tenaga Kerja Informal Simpang Tiga Laudah Untuk Mengurangi Kemacetan di Daerah Laudah
Bupati Karo Pimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Kegiatan Pengadaan Barang dan Jasa di Kabupaten Karo
Perkuat Sinergi Pembangunan Bupati Karo Melakukan Kunjungan ke Pabrik AQUA Berastagi
Pemkab Nagan Raya Santunan 1.838 Anak Yatim Dan 2.125 Penyandang disabilitas. Diiringi Buka Puasa Bersama.
Rakor Pengendalian Inflasi Tahun 2025 Pemerintah Daerah Harus Proaktif Menjaga Stabilitas Harga dan Pastikan Ketersediaan Barang Kebutuhan Pokok

Berita Terkait

Rabu, 26 Maret 2025 - 16:51 WIB

Satreskrim Polres Tanggamus dan Dinas Koperindag Sidak Pasar Gisting, Pastikan Stok Bahan Pokok Aman

Rabu, 26 Maret 2025 - 07:35 WIB

Personil Pospam Kota Agung Bagikan Takjil Gratis untuk Pengguna Jalan

Selasa, 25 Maret 2025 - 06:08 WIB

Kapolres Tanggamus Gelar Silaturahmi dengan Jajaran DPC Apdesi Tanggamus

Sabtu, 22 Maret 2025 - 06:17 WIB

Polres Tanggamus Dirikan Dua Pos dalam Operasi Ketupat Krakatau 2025

Kamis, 20 Maret 2025 - 06:10 WIB

Bupati Tanggamus Merespon Pondasi Jembatan Yang Ambrol PUPR Lakukan Peninjauan ke Lokasi  

Minggu, 16 Maret 2025 - 05:31 WIB

Satreskrim Polres Tanggamus Ungkap Kasus Kejahatan Seksual Terhadap Anak di Bawah Umur di Kecamatan Pugung

Selasa, 11 Maret 2025 - 08:48 WIB

Bupati Tanggamus Drs H Moh Saleh Asnawi MA MH pimpin Rapat perdana, Tekankan Disiplin Kinerja Pegawai dan Datakan Kerusakan Infrastruktur 20 Kecamatan

Minggu, 9 Maret 2025 - 06:20 WIB

Satresnarkoba Polres Tanggamus Bagikan Takjil, Wujud Kepedulian di Bulan Ramadhan

Berita Terbaru