Sunggal – Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah (PCPM) Kecamatan Sunggal menyampaikan ucapan selamat bertugas kepada Kompol Muhammad Yunus Tarigan yang telah resmi ditunjuk sebagai Kapolsek Sunggal. Ucapan tersebut disertai harapan agar kepemimpinan Kapolsek Sunggal yang baru dapat memperkuat sinergi dengan seluruh elemen masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), serta menegakkan hukum secara profesional dan berkeadilan.
Muhammad Khairul Imam, S.H., kader Pemuda Muhammadiyah Kecamatan Sunggal sekaligus praktisi hukum di Kota Medan, menegaskan bahwa peran kepolisian, khususnya di tingkat kecamatan, sangat strategis dalam menciptakan stabilitas sosial dan kepastian hukum di tengah masyarakat.
“Kami dari PCPM Kecamatan Sunggal mengucapkan selamat bertugas kepada Kompol Muhammad Yunus Tarigan sebagai Kapolsek Sunggal. Kami berharap di bawah kepemimpinan beliau, sinergi antara kepolisian dan masyarakat dapat semakin diperkuat, khususnya dalam menjaga kamtibmas dan meningkatkan kepatuhan terhadap hukum,” ujar Khairul Imam.
Ia menilai bahwa kolaborasi antara aparat penegak hukum dan organisasi kemasyarakatan, termasuk Pemuda Muhammadiyah, merupakan kunci dalam membangun kesadaran hukum masyarakat secara berkelanjutan. Pendekatan yang humanis, komunikatif, namun tetap tegas dalam penegakan hukum dinilai penting untuk menjaga kepercayaan publik.
PCPM Sunggal, lanjut Khairul Imam, siap mendukung program-program Polsek Sunggal di bawah kepemimpinan Kompol Muhammad Yunus Tarigan, khususnya yang berorientasi pada pencegahan tindak pidana, edukasi hukum, serta penguatan nilai-nilai keadilan di tengah masyarakat.
“Kami siap bersinergi dan menjadi mitra strategis Polsek Sunggal dalam menciptakan wilayah yang aman, tertib, dan taat hukum,” tegasnya.
Dengan terbangunnya sinergi yang solid antara kepolisian dan masyarakat, PCPM Sunggal optimistis Kecamatan Sunggal akan terus terjaga kondusivitasnya serta menjadi wilayah yang menjunjung tinggi supremasi hukum dan keadilan sosial. (*)


































