Bupati Tanggamus Drs H Moh Saleh Asnawi MA MH pimpin Rapat perdana, Tekankan Disiplin Kinerja Pegawai dan Datakan Kerusakan Infrastruktur 20 Kecamatan

hayat

- Redaksi

Selasa, 11 Maret 2025 - 08:48 WIB

50199 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanggamus:Waspadaindonesia.com-Mengawali hari pertama berkantor, Bupati Tanggamus M. Saleh Asnawi langsung tancap gas dengan memimpin rapat koordinasi (rakor) jajaran Pemerintah Kabupaten Tanggamus di Aula Utama Kantor Pemkab, Senin 10 Maret 2025.

Dalam pertemuan ini, Bupati Saleh Asnawi memperkenalkan diri kepada seluruh kepala OPD di Kabupaten Tanggamus.

Ia menegaskan bahwa setiap pemimpin memiliki cara serta sudut pandang berbeda dalam menyelesaikan suatu permasalahan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Namun, menurutnya, program pemerintah daerah tidak akan terwujud tanpa adanya sinergi antara seluruh jajaran Pemkab Tanggamus.

Salah satu poin utama yang ditekankan oleh Bupati Saleh adalah pentingnya kedisiplinan bagi ASN maupun pegawai honorer.

Ia berharap seluruh pegawai, baik di OPD, kecamatan, sekolah, maupun fasilitas kesehatan, benar-benar bekerja demi kemajuan Kabupaten Tanggamus.

Baca Juga :  Penerima PKH dan BPNT Diduga Tidak Tepat Sasaran: LSM Trinusa kabupaten Tanggamus Soroti Kinerja Dinas Terkait ‎

“Jika ada pegawai yang tidak disiplin dan tidak bisa bekerja dengan baik, maka akan kita evaluasi. Kita akan salurkan mereka untuk bekerja di luar Pemkab Tanggamus. Kedisiplinan dan kinerja yang baik harus diutamakan,” tegasnya.

Selain itu, ia juga meminta laporan dari 20 kecamatan mengenai titik-titik infrastruktur yang perlu diperbaiki.

Hal ini sebagai langkah awal dalam memastikan pembangunan daerah berjalan sesuai kebutuhan masyarakat.

Dalam arahannya, Bupati Saleh juga menegaskan komitmennya untuk bekerja tanpa batasan waktu demi kepentingan masyarakat Tanggamus.

Ia meminta seluruh kepala OPD yang berdomisili di Bandarlampung untuk siap menghadiri rapat kapan pun diperlukan.

“Kita akan melakukan rapat tidak hanya pada jam kerja, tetapi juga di luar jam kerja, bahkan pada malam hari. Kepala OPD harus siap bekerja 24 jam,” ujarnya.

Baca Juga :  Sat Polairud Polres Tanggamus dan Polsek Limau Identifikasi Korban Tenggelam

Selain itu, ia menekankan efisiensi dalam pemerintahan, terutama dalam bidang infrastruktur, agar program yang dijalankan benar-benar berdampak bagi masyarakat.

Sementara itu, Kepala Bapperida Kabupaten Tanggamus Doni Sengaji Berisang menyampaikan kesiapan dalam menjalankan program unggulan 100 hari kerja kepemimpinan Bupati M. Saleh Asnawi dan Wakil Bupati Agus Suranto.

Program ini difokuskan pada pembangunan yang terukur, jelas, dan dapat dipertanggungjawabkan.

Hadir dalam kegiatan tersebut Sekretaris Daerah Suaidi, para asisten, staf ahli bupati, kepala perangkat daerah, kepala bagian, tim pendamping, serta beberapa OPD dan camat se-Kabupaten Tanggamus yang mengikuti melalui Zoom Meeting.

Dengan komitmen dan langkah tegas yang diambil Bupati Saleh Asnawi, diharapkan Kabupaten Tanggamus dapat terus berkembang dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

(HAYAT)

Berita Terkait

Revitalisasi Rp.638 Juta, Kepala Sekolah dan Dinas Sembunyikan Apa? Hak Tanah Juga Misteri
LSM TRINUSA Cium Dugaan Korupsi Dana Desa di Pekon Suka Banjar Kecamatan Cukuh Balak Tanggamus, Desak Aparat Penegak Hukum Usut Tuntas
LSM JATI: Ditemukan Dugaan Penyimpangan Anggaran Pekon Gedung Kecamatan Cukuh Balak Kabupaten Tanggamus
Kesigapan Polsek Kota Agung Dibantu Warga, Anak Tunarungu yang Sempat Hilang di Berhasil Ditemukan dengan Selamat
Konferensi Pers Rilis Akhir Tahun 2025, Polres Tanggamus Paparkan Capaian Kinerja dan Strategi Kamtibmas
Dibantu Warga dan Tekab 308, Polsek Kota Agung Amankan Dua Pelaku Curanmor
LSM TRINUSA Cium Aroma Kuat Dugaan Korupsi Dana Desa di Pekon Tanjung Betuah, Tanggamus
Terjunkan Personel Pengamanan Pilkakon PAW Sinar Jawa dan Tiuh Memon, Ini Pesan Kapolres Tanggamus

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:01 WIB

Tabligh Akbar Peringati Isra Mi’raj di Aceh Tenggara Berlangsung Khidmat, Wakil Bupati Ajak Masyarakat Teladani Keteladanan Rasulullah SAW

Kamis, 22 Januari 2026 - 07:17 WIB

DPRK Aceh Tenggara Akan Panggil BPBD Terkait Dugaan Penumpukan Logistik Bantuan

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:58 WIB

Kapolda Aceh Serahkan 300 Kasur untuk Korban Banjir Bandang di Ketambe

Senin, 19 Januari 2026 - 21:59 WIB

Menanti Taji APH di Aceh Tenggara: Antara Anggaran “Hantu” dan Pembiaran Sistematis

Minggu, 18 Januari 2026 - 23:29 WIB

Respons Cepat Dinsos Agara: Nasi Bungkus untuk Korban Kebakaran Strak Pisang

Sabtu, 17 Januari 2026 - 23:02 WIB

Wakil Bupati Ajak Masyarakat Jadikan Isra Mi’raj Sebagai Momentum Memperkuat Iman dan Kepedulian Sosial

Sabtu, 17 Januari 2026 - 22:57 WIB

STKIP Usman Safri Kutacane Wisuda 87 Mahasiswa, Pemkab Apresiasi Kontribusi Dunia Pendidikan bagi Pembangunan Daerah

Sabtu, 17 Januari 2026 - 22:39 WIB

Bau Anyir Dana Bencana: LSM KALIBER Mendesak Polda Aceh Audit Total BPBD Aceh Tenggara!

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polisi Bongkar Jual Beli Satwa Dilindungi di Riau, Owa Dijual Rp 10 Juta

Sabtu, 24 Jan 2026 - 00:17 WIB