Gayo Lues – Pejabat Bupati Gayo Lues Drs. Alhudri memberi Dua Minggu kepada Dinas Kesehatan untuk berbenah, dinilai sebagai Kantor haruslah rapi dan bersih.
Itu ditemukannya saat melakukan melakukan sidak kantor Dinkes, Selasa 28 November 2023. Ia pun langsung mengecek fasilitas dan ruangan satu persatu, mengaku sangat disayangkan, nyaris tak percaya.
Sepontan Alhudri mengintruksikan kepada kadis untuk mengumpulkan seluruh kepala Bidang dan staf Dinas kesehatan di Aula kantor tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Di Sana ia mengajak kepada seluruh ASN dan tenaga Kontrak untuk menerapkan pola hidup bersih agar dapat menciptakan kondisi nyaman dalam bekerja sehari hari.
Tadi saya mengecek kamar mandi lumayan menyengat hidung baunya dan melihat masih banyak sudut ruangan tampak berjamur.
” Saya beri waktu dua pekan untuk membenahi semuanya ” tegas Alhudri
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Riadus Salihin, mengucapkan terimakasih atas kunjungan Bupati ke Dinkes ini merupakan kehormatan bagi kami semua.
” Terimakasih pada Bupati karena sudah meluangkan waktu berkunjung” ungkap salihin
Ia menambahkan terkait perintah Bupati kami akan segera melakukan pembenahan di lingkungan kantor baik luar maupun dalam.
” Sesegera mungkin kami akan perbaiki terutama kebersihan dan kerapian kantor” tutupnya