Kutacane, Waspada Indonesia|
Besarnya Dana Desa setiap tahun yang di gelontorkan oleh Kementerian Desa tujuannya sudah jelas untuk desa membangun insfrakstuktur, pemerataan kesejahteraan sosial, memberikan pelayanan kepada masyarakat dan menghapus jumlah angka kemiskinan di pedesaan, minggu,18 Agustus 2024.
Beberapa waktu lalu tepatnya 26 Juli 2024 tim media Waspada Indonesia meninjau lokasi proyek pembangunan rabat beton di Desa Seri Muda Kecamatan Darul Hasanah Aceh Tenggara.
Hasil pantauan tim di lapangan proyek pembangunan rabat beton di Desa Seri Muda diduga tidak sesuai harapan, sangat perlu pengawasan dan dikaji ulang kembali pengerjaan proyek rabat beton ini serta bila perlu periksa oknum Kepala Desa Seri Muda tersebut.
Pengerjaan proyek rabat beton di Desa Seri Muda di kerjakan oleh kepala desa dengan perangkatnya, tidak memberikan kesempatan kepada warganya sendiri yang mau kerja sebagai buruh harian.
Awak media mencoba menemui kepala desa untuk menggali informasi terkait proyek rabat beton yang tengah berjalan namun sangat disesalkan kepala desa tidak bisa di ajak bekerja sama serta tidak sama sekali menggubris ke datangan awak media ke desanya seolah ingin menghindari aturan yang telah ditentukan oleh undang-undang akan perlunya keterbukaan informasi publik.
Oknum Kepala Desa Seri Muda.yang sombong ini tidak paham DD dan pembangunan desa perlu di kawal oleh seluruh lapisan masyarakat, baik media, LSM dan Ormas.
” Saya sedang kerja, kapan-kapan kita bicara..!! ” Ucap kepala desa Seri Muda dengan sikap acuh dan sombong lalu bungkam.
Tidak mendapatkan keterangan dari kepala desa, awak media lalu bergegas cabut dari lokasi dan di sekitar lokasi tim ditemui salah seorang warga dengan kondisi kakinya yang sedikit pincang namun masih dapat berjalan walau tidak sesempurna kaki yang sehat.
Terkait sikap acuh Kepala Desa Seri Muda kepada wartawan yang sedang meliput, juga apa yang sudah pernah di sampaikan oleh Sdr Azirin, awak media mencoba menemui Camat Darul Hasanah Hayadun SP.
” Sikap tengil Kepala Desa Seri Muda ini sudah sering saya tegur, bahkan saya selaku camat pun menghubungi pasti Kepala Desa Seri Muda tidak mau angkat HP, nanti akan saya atur waktu ke Desa Seri Muda. ” Ungkap Camat Hayadun SP.
— RE–